Puluhan Tahun Bersama, Mantan Drumer Dewa 19 Digugat Cerai sang Istri
Wawan Juniarso (Instagram @wa2n_juniarso)

Bagikan:

Wawan Juniarso, salah satu pendiri Dewa 19, dibakarkan digugat cerai oleh istrinya, Inge Indrawati. Mantan drumer Dewa 19 itu telah menjalani rumah tangga bersama sang istri selama kurang lebih 23 tahun. 

Nama Dewa 19 pun tak lepas dari jasanya karena menyumbang huruf “W” dalam kata Dewa. Grup musik dibentuk pada 1986 itu awalnya berpersonel Dhani, Erwin, Wawan, dan Andra. 

Rumah Wawan dahulu sering dijadikan basecamp oleh para personel Dewa 19. Ia juga sosok yang penting dari besarnya nama Dewa 19 karena menjadi sosok yang merekomendasikan Ari Lasso agar bergabung ke Dewa 19. Ketika itu Ari menjadi vokalis Dewa 19.

Pada 1988 Wawan memutuskan keluar dari Dewa 19 dan bergabung dengan band Outsider. Perbedaan arah musik pada dengan personel Dewa 19 membuat Wawan harus mengambil keputusan.

Wawan menyukai musik rok, sedangkan Dewa 19 yang berakar pop mulai berubah haluan ke jaz. Hal tersebut terjadi karena pengaruh Erwin.

BACA JUGA:


Karya Wawan pada masa awal Dewa 19

Wawan kembali dipanggil untuk menghidupkan Dewa 19, dengan mengajak pula Ari Lasso. Grup musik kelas nasional dan internasional ini jadi lebih luwes dengan tidak terjerat pada satu jenis musik. Mereka mengombinasikan pop, rok, bahkan jaz dalam satu warna baru.

Pada 1992, Dewa 19 meluncurkan album pertamanya yang bertajuk Self-titled. Di luar dugaan, dengan single berjudul Kangen dan Kita Tidak Sedang Bercinta Lagi album perdana mereka meledak dan laris di pasaran.

Dalam album ini, Wawan turut menciptakan lagu Dewa & Si Mata Uang bersama Dhani dan Erwin. Ini merupakan satu-satunya lagu yang diciptakan Wawan bersama Dewa 19.

Berselang dua tahun, di tengah penggarapan album kedua mereka, Format Masa Depan, Wawan hengkang. Posisinya digantikan dua additional; Ronald Fristianto (drum) dan Rere Reza (Grassrock).

Kabar terakhir menyebut, Wawan menjalani profesi di belakang layar. Dia sempat menjadi manager dari grup musik Netral, The Fly, penyanyi cilik Tegar, Indah Kusuma dan masih banyak artis artis lainnya.

Bersama Alfas Hermansyah (orang yang menemukan Tegar), Wawan lantas mendirikan PT Negri Diawan (label & artist management).

Namun, pandemi COVID-19 lantas menyengat dan menyebabkan kondisi ekonomi Wawan babak belur. Ini yang kabarnya menjadi penyebab dia digugat cerai istrinya.

Ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!